Jumat, 09 Desember 2011

SI SOPAK, SI BOTAK & SI BUTA

Pada suatu hari Allah memerintahkan malaikat bertemu dengan tiga orang Bani Israil. Ketiganya cacat, seorang botak, seorang sopak dan seorang lagi buta.

    Malaikat yang menyamar seperti manusia itu bertanya kepada Si Sopak "Jika Allah hendak mengkaruniakan sesuatu untuk kamu, apakah yang kamu mau?" Si Sopak menjawab, "Saya ingin kulit saya sembuh seperti biasa dan diberi kekayaan yang banyak." Dengan takdir Allah, kulitnya kembali sembuh dan dikurniakan rezeki yang banyak.

    Kemudian malaikat bertanya kepada Si Botak dengan pertanyaan yang sama. Si-botak menjawab, "Saya ingin kepala saya berambut seperti semula agar terlihat tampan dan diberikan harta yang banyak." Tiba-tiba, dengan karunia Allah Si Botak itu kembali berambut dan diberikan harta yang banyak.

    Setelah itu malaikat bertanya kepada Si Buta dengan pertanyaan yang sama. Si Buta menjawab, "Saya ingin mata saya dikembalikan sepert semula agar saya bisa melihat dan diberikan harta yang banyak." Dengan takdir Allah, mata Si Buta dapat melihat kembali dan dikaruniakan kekayaan yang melimpah.

    Selang beberapa bulan, Allah memerintahkan lagi malaikat untuk berjumpa dengan ketiga orang cacat itu. Kali ini malaikat menyamar sebagai pengemis peminta sedekah. Dia berjumpa dengan orang pertama yang dulunya sopak dan meminta sedikit uang. Si Sopak itu tidak mengeluarkan sepeserpun bantuan dan malah menghardik malaikat. Malaikat berkata, "Saya rasa saya kenal kamu. Dulu kamu sopak..dan miskin. Allah telah menolong kamu." Si Sopak tidak mengaku. Dengan kekuasaan Allah, Si Sopak yang sombong itu menjadi sopak kembali dan berubah menjadi miskin.

    Kemudian malaikat berjumpa dengan Si Botak yang telah menjadi kaya dan berambut lebat. Ketika malaikat meminta bantuan, Si Botak juga enggan membantu, malahan dia tidak mengaku bahwa dia dulu botak. Oleh sebab sombong dan tidak sedar diri, Allah menjadikan kepalanya botak kembali dan berubah menjadi miskin.

    Malaikat berjumpa dengan orang buta yang telah diberikan penglihatan. Kemudian malaikat meminta bantuan, Si Buta memberikan keseluruhan hartanya dan berkata, "Ini semua harta pemberiaan Allah. Ambillah kesemuanya. Mata saya yang kembali celik ini adalah lebih berharga daripada kesemua harta ini." Malaikat tidak mengambil pemberian itu. Dia memberitahu bahawa dia adalah malaikat yang pernah datang dulu. Kedatangannya kali ini ialah untuk menguji siapa di antara mereka bertiga yang bersyukur.

    Si Buta yang bersyukur itu terus dapat menikmati kekayaan dan penglihatannya. Sedangkan Si Sopak dan Si Botak kekal dengan keadaannya semula.


Moral & Iktibar

  Allah mengkaruniakan kesenangan dan kebahagiaan adalah sebagai ujian untuk melihat siapakah di antara mereka yang bersyukur.
  Manusia yang bersyukur Allah akan tambah karunia sebaliknya manusia yang kufur akan diazab oleh Allah.
  Manusia seringkali lupa daratan apabila diberikan kemewahan dan kesenangan.
  Sangat sedikit hamba Allah yang bersyukur.
  Siapa yang tidak bersyukur kepada manusia, dia tidak akan bersyukur kepada Allah.
  Allah memberi karunia kepada sesiapa yang dikehendakiNya dan menarik nikmat daripada siapa saja yang dikehendakiNya.
  Sifat syukur adalah satu sifat yang terpuji, sebaliknya kufur (kufur nikmat) adalah sifat yang dicela oleh Allah.

SI PENCURI & SI ABID (AHLI IBADAH)

Di zaman Nabi Musa a.s. ada seorang hamba Allah yang pekerjaannya mencuri. Sudah 40 tahun dia mencuri. Suatu hari, dia melihat Nabi Musa a.s. sedang berjalan. Terlintas di hatinya untuk berjalan bersama Nabi Musa a.s. Katanya; “Kalau aku berjalan bersama Nabi Musa, mudah-mudahan ada juga keberkahan untukku.”

Tetapi setelah beberapa saat dia berfikir, dia tidak jadi melangsungkan niatnya itu. Dia berkata, “Aku ini pencuri. Mana layak pencuri macam aku ini berjalan bersama seorang nabi.” Beberapa saat kemudian, dia melihat seorang abid berlari-lari hendak mengejar Nabi Musa a.s. dari belakang. Si abid ini telah beribadah secara istiqamah selama 40 tahun dan dikenal orang. Si pencuri itu berkata di dalam hatinya, “lebih baik aku berjalan bersama si abid ini. Moga-moga ada juga kebaikkan untukku.”

Lantas si pencuri menghampiri Si abid dan meminta kebenaran untuk berjalan bersamanya. Ketika melihat Si pencuri, Si abid terkejut dan terus merasa takut. Dia berkata di dalam hatinya, “Celaka aku! Kalau Si pencuri ini berjalan bersamaku, takut-takut nanti rusak segala kebaikan dan amalanku.”

Si abid terus berlari supaya Si pencuri tidak dapat mengikutinya. Si pencuri tadi terus mengikut Si abid karena hendak berjalan bersamanya. Akhirnya keduanya sampai bersama-sama kepada Nabi Musa a.s.

Nabi Musa a.s. terus bersabda kepada mereka berdua, “Aku baru saja mendapat wahyu dari Allah Ta'ala supaya memberitahu kalian berdua bahwa segala amalan baik dan buruk kamu telah dimansuhkan (dihapus) oleh Allah.” Maka terkejutlah Si abid dan Si pencuri tadi. Berbahagialah Si pencuri karena segala dosanya mencuri selama 40 tahun telah diampuni oleh Allah. Celaka dan bersedihlah Si abid karena segala amalan dan ibadahnya selama 40 tahun telah ditolak dan tidak diterima oleh Allah.

Rupa-rupanya Si pencuri itu, walaupun kerjanya mencuri, dia tidak suka akan perbuatannya itu. Dia miskin dan tanggungannya banyak. Masyarakat ketika itu sudah rusak dan orang kaya enggan membantu fakir miskin. Dia mencuri karena terpaksa. Karena itu, setiap kali dia mencuri, dia amat merasa bersalah dan berdosa. Jiwanya tersiksa dan menderita. Selama 40 tahun dia menanggung rasa berdosa dan selama itu pula jiwanya berat menanggung derita. Selama 40 tahun hatinya merintih meminta belas kasihan, ampunan dan mengharapkan kasih sayang Allah.

Begitupun Si abid, amat yakin ibadahnya mampu menyelamatkannya. Dia yakin ibadahnya akan dapat membeli Syurga. Setiap kali dia beribadah, dia rasa dirinya bertambah baik. Setiap kali dia beribadah, dia rasa dirinya bertambah mulia. Selama 40 tahun Si abid ini mendidik hatinya supaya merasa lebih baik dan lebih mulia setiap kali dia melakukan ibadah. Hingga dia rasa tidak layak bergaul dan berjalan bersama orang yang hina dan berdosa. Dia rasa dia hanya layak berjalan bersama para Nabi.

Maha Suci Allah yang mengetahui segala isi hati manusia. Yang tidak melihat akan amalan-amalan lahir tetapi apa yang ada di dalam hati. Yang menilai hamba-Nya sesuai apa yang dilakukan oleh hamba-Nya dan tidak lebih dari itu. Yang menguji manusia dengan kesusahan dan nikmat untuk mengetahui siapa di kalangan hamba-hamba-Nya yang bersabar dan tidak sombong.

KISAH POHON APEL

Pada zaman dahulu, terdapat sebuah pohon apel yang amat besar. Seorang anak lelaki begitu gemar bermain-main di sekitar pohon apel ini setiap hari. Dia memanjat pohon tersebut, memetik serta memakan apel sepuas hatinya, dan adakalanya dia beristirahat lalu terlelap di perdu pohon apel tersebut. Anak lelaki tersebut begitu menyayangi tempat permainannya. Pohon apel itu juga menyukai anak tersebut.

Masa berlalu... anak lelaki itu sudah besar dan menjadi seorang remaja. Dia tidak lagi menghabiskan masanya setiap hari bermain di sekitar pohon apel tersebut. Namun, suatu hari dia datang kepada pohon apel tersebut dengan wajah yang sedih. "Mari bermain-mainlah di sekitarku," ajak pohon apel itu." Aku bukan lagi anak-anak, aku tidak lagi gemar bermain denganmu," jawab remaja itu. "Aku menginginkan mainan. Aku memerlukan uang untuk membelinya," tambah remaja itu dengan nada yang sedih. Lalu pohon apel itu berkata, "Kalau begitu, petiklah apel-apel yang ada padaku. Juallah untuk mendapatkan uang. Dengan itu, kau dapat membeli permainan yang kau inginkan."
Remaja itu dengan gembiranya memetik semua apel dipohon itu dan pergi dari situ. Dia tidak kembali lagi selepas itu. Pohon apel itu merasa sedih.

Masa berlalu... Suatu hari, remaja itu kembali. Dia semakin dewasa.
Pohon apel itu merasa gembira. "Mari bermain-mainlah di sekitarku," ajak pohon apel itu. "Aku tiada waktu untuk bermain. Aku terpaksa bekerja untuk mendapatkan uang. Aku ingin membangun rumah sebagai tempat perlindungan untuk keluargaku. Bisakah kau menolongku?" Tanya anak itu. "Maafkan aku. Aku tidak mempunyai rumah. Tetapi kau boleh memotong dahan-dahanku yang besar ini dan kaubuatlah rumah daripadanya." Jawab Pohon apel itu. Lalu, remaja yang semakin dewasa itu memotong kesemua dahan pohon apel itu dan pergi dengan gembiranya. Pohon apel itu pun turut gembira tetapi kemudian dia merasa sedih karena remaja itu tidak kembali lagi selepas itu.

Suatu hari yang panas, seorang lelaki datang menemuipohon apel itu. Dia sebenarnya adalah anak lelaki yangpernah bermain-main dengan pohon apel itu. Dia telah matang dan dewasa. "Mari bermain-mainlah di sekitarku," ajak pohon apel itu. " Maafkan aku, tetapi aku bukan lagi anak lelaki yang suka bermain-main di sekitarmu. Aku sudah dewasa. Aku mempunyai cita-cita untuk belayar. Malangnya, akutidak mempunyai perahu. Bisakah kau menolongku?" tanyalelaki itu. "Aku tidak mempunyai perahu untuk diberikan kepadamu. Tetapi kau boleh memotong batang pohon ini untuk dijadikan perahu. Kau akan dapat belayar dengan gembira," kata pohon apel itu. Lelaki itu merasa amat gembira dan menebang batang pohon apel itu. Dia kemudian pergi dari situ dengan gembiranya dan tidak kembali lagi selepas itu.  Namun, pada suatu hari, seorang lelaki yang semakin dimamah usia, datang menuju pohon apel itu. Dia adalah anak lelaki yang pernah bermain di sekitar pohon apel itu. "Maafkan aku. Aku tidak ada apa-apa lagi untuk diberikan kepadamu. Aku sudah memberikan buahku untuk kau jual, dahanku untuk kau buat rumah, batangku untuk kau buat perahu. Aku hanya punya tunggul dengan akar yang hampir mati..." kata pohon apel itu dengan nada pilu. "Aku tidak mahu apelmu karena aku sudah tiada bergigi untuk memakannya, aku tidak mahu dahanmu karena akusudah tua untuk memotongnya, aku tidak mahu batang pohonmu karena aku tidak berdaya untuk belayar lagi, aku merasa lelah dan ingin istirahat," jawab lelaki tua itu. "Jika begitu, istirahatlah di perduku," kata pohonapel itu. Lalu lelaki tua itu duduk beristirahat di perdu pohon apel itu dan beristirahat. Mereka berdua menangis kegembiraan.

Tersebut. Sebenarnya, pohon apel yang dimaksudkan didalam cerita ini adalah orang tua kita. Ketika masih muda, kita suka bermain dengan mereka. Saat kita meningkat remaja, kita perlukan bantuan mereka untuk meneruskan hidup. Kita tinggalkan mereka,dan hanya kembali meminta pertolongan apabila kita didalam kesusahan. Walau begitu, mereka tetap menolong kita dan melakukan apa saja asalkan kita bahagia dan gembira dalam hidup. Anda mungkin berfikir bahwa anak lelaki itu bersikap kejam terhadap pohon apel itu, tetapi pikirkanlah, itu hakikatnya bagaimana kebanyakan anak-anak zaman sekarang melayan ibu bapak mereka. Hargailah jasa ibu bapak kepada kita. Jangan hanya kita menghargai mereka semasa menyambut hari ibu dan hari bapak setiap tahun.

Semoga bermanfaat,

KISAH MALAIKAT JIBRIL, KERBAU, KELELAWAR & CACING

Suatu hari Allah SWT memerintahkan malaikat Jibri AS untuk pergi menemui salah satu makhluk-Nya yaitu kerbau dan menanyakan pada si kerbau apakah dia senang telah diciptakan Allah SWT sebagai seekor kerbau. Malaikat Jibril AS segera pergi menemui si Kerbau.

Di siang yang panas itu si kerbau sedang berendam di sungai. Malaikat Jibril AS mendatanginya kemudian mulai bertanya kepada si kerbau, "hai kerbau apakah kamu senang telah dijadikan oleh Allah SWT sebagai seekor kerbau". Si kerbau menjawab, "Masya Allah, alhamdulillah, aku bersyukur kepada Allah SWT yang telah menjadikan aku sebagai seekor kerbau, dari pada aku dijadikan-Nya sebagai seekor kelelawar yang ia mandi dengan kencingnya sendiri". Mendengar jawaban itu Malaikat Jibril AS segera pergi menemui seekor kelelawar.

Malaikat Jibril AS mendatanginya seekor kelelawar yang siang itu sedang tidur bergantungan di dalam sebuah goa. Kemudian mulai bertanya kepada si kelelawar, "hai kelelawar apakah kamu senang telah dijadikan oleh Allah SWT sebagai seekor kelelawar". "Masya Allah, alhamdulillah, aku bersyukur kepada Allah SWT yang telah menjadikan aku sebagai seekor kelelawar dari pada aku dijadikan-Nya seekor cacing. Tubuhnya kecil, tinggal di dalam tanah, berjalannya saja menggunakan perutnya", jawab si kelelawar. Mendengar jawaban itu pun Malaikat Jibril AS segera pergi menemui seekor cacing yang sedang merayap di atas tanah.

Malaikat Jibril AS bertanya kepada si cacing, "Wahai cacing kecil apakah kamu senang telah dijadikan Allah SWT sebagai seekor cacing". Si cacing menjawab, " Masya Allah, alhamdulillah, aku bersyukur kepada Allah SWT yang telah menjadikan aku sebagai seekor cacing, dari pada dijadikaan-Nya aku sebagai seorang manusia. Apabila mereka tidak memiliki iman yang sempurna dan tidak beramal sholih ketika mereka mati mereka akan disiksa selama-lamanya".Nah, saudaraku semoga kita bisa memetik hikmah dari kisah di atas. Apakah yang akan kita jawab seandainya malaikat Jibril mendatangi kita dan mengajukan pertnyaan yang sama seperti yang diajukan kepada kerbau, kelelawar dan cacing? Ingatlah saudaraku, walau mereka diciptakan sebagai hewan mereka tetap ingat kepada Allah serta bertasbih, bertahmid dan bertakbir kepada Allah.

KISAH SESENDOK MADU

Ada sebuah kisah yang cukup menarik untuk kita simak. Kisah ini adalah kisah tentang seorang raja dan sesendok madu. Alkisah, pada suatu hari sang raja ingin menguji kesadaran rakyatnya. Raja memerintahkan agar setiap rakyat, pada suatu malam yang telah ditetapkan, membawa sesendok madu untuk dituangkan dalam sebuah bejana besar yang telah disediakan di puncak bukit ditengah kota. Seluruh rakyat pun memahami benar perintah tersebutdan menyatakan kesediaan mereka untuk melaksanakannya.

Tetapi dalam pikiran seorang rakyat (katakanlah si A) terlintas suatu cara untuk mengelak, "Aku akan membawa sesendok penuh, tetapi bukan madu. Aku akan membawa air. Kegelapan malam akan melindungi dari pandangan mata seseorang. Sesendok air pun tidak akan mempengaruhi bejana yang kelak akan diisi madu oleh seluruh warga kota."

Tibalah waktu yang telah ditetapkan. Apa yang kemudian terjadi? Bejana pun ternyata penuh dengan air. Rupanya semua rakyat berpikiran sama dengan si A. Mereka mengharapkan warga kota yang lain membawa madu sambil membebaskan diri dari tanggung jawab.

Seperti itulah kebanyakan kita, selalu mengandalkan orang lain. Kita lalai dari berdzikir kepada Allah. Kita selalu menutupi keburukan kita dari manusia, kita selalu tampil manis di hadapan manusia hanya untuk menutupi buruknya kelakuan kita. Tapi ketahuilah, jika manusia tidak mengetahui keburukan kita, maka Allah Maha Tahu apapun yang kita lakukan. Maka, beruntunglah orang yang sudah menanamkan ihsan dalam dirinya. Selalu merasa dilihat dan diawasi oleh Allah.Semoga bermanfaat.

JANJI BERTEMU DI SURGA

Al-Mubarrid menyebutkan dari Abu Kamil dari Ishaq bin Ibrahim dari Raja' bin Amr An-Nakha'i, ia berkata, "Adalah di Kufah, terdapat pemuda tampan, dia kuat beribadah dan sangat rajin. Suatu saat dia mampir berkunjung ke kampung dari Bani An-Nakha'. Dia melihat seorang wanita cantik dari mereka sehingga dia jatuh cinta dan kasmaran. Dan ternyata, si wanita cantik ini pun begitu juga padanya. Karena sudah jatuh cinta, akhirnya pemuda itu mengutus seseorang melamarnya dari ayahnya. Tetapi si ayah mengabarkan bahwa putrinya telah dojodohkan dengan sepupunya. Walau demikian, cinta keduanya tak bisa padam bahkan semakin berkobar. Si wanita akhirnya mengirim pesan lewat seseorang untuk si pemuda, bunyinya, 'Aku telah tahu betapa besar cintamu kepadaku, dan betapa besar pula aku diuji dengan kamu. Bila kamu setuju, aku akan mengunjungimu atau aku akan mempermudah jalan bagimu untuk datang menemuiku di rumahku'. Dijawab oleh pemuda tadi melalui orang suruhannya, 'Aku tidak setuju dengan dua alternatif itu, "sesungguhnya aku merasa takut bila aku berbuat maksiat pada Rabbku akan adzab yang akan menimpaku pada hari yang besar." (Yunus:15)

Aku takut pada api yang tidak pernah mengecil nyalanya dan tidak pernah padam kobarannya.'

Ketika disampaikan pesan tadi kepada si wanita, dia berkata, "Walau demikian, rupanya dia masih takut kepada Allah? Demi Allah, tak ada seseorang yang lebih berhak untuk bertaqwa kepada Allah dari orang lain. Semua hamba sama-sama berhak untuk itu." Kemudian dia meninggalkan urusan dunia dan menyingkirkan perbuatan-perbuatan buruknya serta mulai beribadah mendekatkan diri kepada Allah. Akan tetapi, dia masih menyimpan perasaan cinta dan rindu pada sang pemuda. Tubuhnya mulai kurus dan kurus menahan rindunya, sampai akhirnya dia meninggal dunia karenanya. Dan pemuda itu seringkali berziarah ke kuburnya, Dia menangis dan mendo'akanya. Suatu waktu dia tertidur di atas kuburanya. Dia bermimpi berjumpa dengan kekasihnya dengan penampilan yang sangat baik. Dalam mimpi dia sempat bertanya, "Bagaimana keadaanmu? Dan apa yang kau dapatkan setelah meninggal?"

Dia menjawab, "Sebaik-baik cinta wahai orang yang bertanya, adalah cintamu. Sebuah cinta yang dapat mengiring menuju kebaikan."

Pemuda itu bertanya, "Jika demikian, kemanakah kau menuju?" Dia jawab, "Aku sekarang menuju pada kenikmatan dan kehidupan yang tak berakhir. Di Surga kekekalan yang dapat kumiliki dan tidak akan pernah rusak."

Pemuda itu berkata, "Aku harap kau selalu ingat padaku di sana, sebab aku di sini juga tidak melupakanmu." Dia jawab, "Demi Allah, aku juga tidak melupakanmu. Dan aku meminta kepada Tuhanku dan Tuhanmu (Allah SWT) agar kita nanti bisa dikumpulkan. Maka, bantulah aku dalam hal ini dengan kesungguhanmu dalam ibadah."

Si pemuda bertanya, "Kapan aku bisa melihatmu?" Jawab si wanita: "Tak lama lagi kau akan datang melihat kami." Tujuh hari setelah mimpi itu berlalu, si pemuda dipanggil oleh Allah menuju kehadiratNya, meninggal dunia.

Semoga bermanfaat.



Oleh : Al-Islam - Pusat Informasi dan Komunikasi Islam Indonesia

SI MISKIN & SI KAYA

Nabi Musa AS memiliki umat yang jumlahnya sangat banyak dan umur mereka pun panjang-panjang. Mereka ada yang kaya dan ada juga yang miskin. Suatu hari ada seorang yang miskin datang menghadap Nabi Musa AS. Ia begitu miskin, pakaiannya compang-camping dan sangat lusuh berdebu. Si miskin itu kemudian berkata kepada Baginda Musa AS, "Ya Nabiyullah, Kalamullah, tolong sampaikan kepada Allah SWT permohonanku ini agar Allah SWT menjadikan aku orang yang kaya. Nabi Musa AS tersenyum dan berkata kepada orang itu, "saudaraku, banyak-banyaklah kamu bersyukur kepada Allah SWT. Si miskin itu agak terkejut dan kesal, lalu ia berkata, bagaimana aku mau banyak bersyukur, makan pun aku jarang, dan pakaian yang aku gunakanpun hanya satu lembar ini saja!". Akhirnya si miskin itu pulang tanpa mendapatkan apa yang diinginkannya. Beberapa waktu kemudian seorang kaya datang menghadap Nabi Musa AS. Orang tersebut bersih badannya juga rapi pakaiannya. Ia berkata kepada Nabi Musa AS, "Wahai Nabiyullah, tolong sampaikan kepada Allah SWT permohonanku ini agar dijadikannya aku ini seorang yang miskin, terkadang aku merasa terganggu dengan hartaku ini. Nabi Musa AS pun tersenyum, lalu ia berkata, "wahai saudaraku, janganlah kamu bersyukur kepada Allah SWT. Ya Nabiyullah, bagaimana aku tidak bersyukur kepada Alah SWT?. Allah SWT telah memberiku mata yang dengannya aku dapat melihat, telinga yang dengannya aku dapat mendengar, Allah SWT telah memberiku tangan yang dengannya aku dapat bekerja dan telah memberiku kaki yang dengannya aku dapat berjalan, bagaimana mungkin aku tidak mensyukurinya?", jawab si kaya itu. Akhirnya si kaya itu pun pulang ke rumahnya. Kemudian yang terjadi adalah si kaya itu semakin Allah SWT tambah kekayaannya karena ia selalu bersyukur. Dan si miskin menjadi bertambah miskin. Allah SWT mengambil semua kenikmatan-Nya sehingga si miskin itu tidak memiliki selembar pakaianpun yang melekat di tubuhnya. Ini semua karena ia tidak mau bersyukur kepada Allah SWT.Nah saudaraku, beribu hikmah terhampar dalam kehidupan kita, tetapi hanya sedikit sekali yang bisa kita ambil. Betapa seringnya kita lupa mensyukuri karunia Allah yang melekat pada diri kita, baik yang terlihat maupun tidak. Namun kita baru merasa bahwa karunia itu begitu penting dan berharga ketika Allah ambil kembali karunia itu, barulah kita sadar.Saudaraku, begitu banyak peran yang dimainkan oleh manusia di dunia ini. Ada yang berperan sebagai orang kaya ada pula yang berperan sebagai orang miskin. Hidup adalah peranan. Allah tidak melihat peran kita, tapi yang Allah lihat bagaimana kita memerankan peran kita. Bukan APA atau SIAPA kita, tapi BAGAIMANA kita. Jadilah orang kaya yang baik, orang kaya yang senantiasa memperkaya orang lain. Dan jadilah orang miskin yang baik, orang miskin yang mampu bersyukur dan memberi walau dalam keadaan sulit dan terhimpit.Semoga bermanfaat.

ANTARA SABAR & MENGELUH

Pada zaman dahulu ada seorang yang bernama Abul Hassan yang pergi haji di Baitul Haram. Diwaktu tawaf tiba-tiba ia melihat seorang wanita yang bersinar dan berseri wajahnya. "Demi Allah, belum pernah aku melihat wajah secantik dan secerah wanita itu, tidak lain kerana itu pasti kerana tidak pernah risau dan bersedih hati. "Tiba-tiba wanita itu mendengar ucapan Abul Hassan lalu ia bertanya, "Apakah katamu hai saudaraku? Demi Allah aku tetap terbelenggu oleh perasaan dukacita dan luka hati kerana risau, dan seorang pun tidak ada yang menyamai aku dalam hal ini. "Abu Hassan bertanya, "Apakah hal yang merisaukanmu ?" Wanita itu menjawab, "Pada suatu hari ketika suamiku sedang menyembelih kambing korban, dan aku mempunyai dua orang anak yang sudah bisa bermain dan yang satu masih menyusu, dan ketika aku bangun untuk membuat makanan, tiba-tiba anakku yang agak besar berkata pada adiknya, "Hai adikku, maukah aku tunjukkan padamu bagaimana ayah menyembelih kambing ?" Jawab adiknya, "Baiklah kalau begitu?" Lalu disuruh adiknya berbaring dan disembelihlah leher adiknya itu. Kemudian dia merasa ketakutan setelah melihat darah memancur keluar dan lari ke bukit yang mana di sana ia dimakan oleh serigala, lalu ayahnya pergi mencari anaknya itu sehingga mati kehausan dan ketika aku letakkan bayiku untuk keluar mencari suamiku, tiba-tiba bayiku merangkak menuju ke periuk yang berisi air panas, ditariknya periuk tersebut dan tumpahlah air panas terkena ke badannya habis melecur kulit badannya. Berita ini terdengar kepada anakku yang telah menikah dan tinggal di daerah lain, maka ia jatuh pengsan hingga sampai menuju ajalnya. Dan kini aku tinggal sebatang kara di antara mereka semua." Lalu Abul Hassan bertanya, "Bagaimanakah kesabaranmu menghadapi semua musibah yang sangat hebat itu ?" Wanita itu menjawab, "Tiada seorang pun yang dapat membedakan antara sabar dengan mengeluh melainkan ia menemukan di antara keduanya ada jalan yang berbeda. Adapun sabar dengan memperbaiki yang lahir, maka hal itu baik dan terpuji akibatnya. Dan adapun mengeluh, maka orangnya tidak mendapat ganti yakni sia-sia belaka." Demikianlah cerita di atas, satu cerita yang dapat dijadikan tauladan di mana kesabaran sangat digalakkan oleh agama dan harus dimiliki oleh setiap orang yang mengaku beriman kepada Allah dalam setiap terkena musibah dan cobaan dari Allah. Kerana itu Rasulullah s.a.w bersabda dalam firman Allah dalam sebuah hadith Qudsi,: "Tidak ada balasan bagi hamba-Ku yang Mukmin, jika Aku ambil kekasihnya dari ahli dunia kemudian ia sabar, melainkan surga baginya." Begitu juga mengeluh. Perbuatan ini sangat dikutuk oleh agama dan hukumnya haram. Kerana itu Rasulullah s.a.w bersabda,: "Tiga macam daripada tanda kekafiran terhadap Allah, merobek baju, mengeluh dan menghina nasab orang." Dan sabdanya pula, "Mengeluh itu termasuk kebiasaan Jahiliyyah, dan orang yang mengeluh, jika ia mati sebelum taubat, maka Allah akan memotongnya bagi pakaian dari uap api neraka." (Riwayat oleh Imam Majah) Semoga kita dijadikan sebagai hamba Tuhan yang sabar dalam menghadapi segala musibah. Wallahu'alam bish showab...

JANGAN MERASA PALING BAIK

Dua orang laki-laki bersaudara . Mereka sudah yatim piatu sejak remaja.Keduanya bekerja pada sebuah pabrik kecap .
Mereka hidup rukun , dan sama-sama tekun belajar agama. Mereka berusaha mengamalkan ilmunya dalam kehidupan sehari-hari semaksimal mungkin.
Untuk datang ke tempat pengajian, Mereka acap kali harus berjalan kaki untuk sampai ke rumah Sang Ustadz. Jaraknya sekitar 10km dari rumah peninggalan orangtua mereka.
Suatu ketika sang kakak berdo’a memohon rejeki untuk membeli sebuah mobil supaya dapat dipergunakan untuk sarana angkutan dia dan adiknya, bila pergi mengaji. Allah mengabulkannya, jabatannya naik, dia menjadi kepercayaan sang direktur.Dan tak lama kemudian sebuah mobil dapat dia miliki.Dia mendapatkan bonus karena omzet perusahaannya naik.
Lalu sang kakak berdo’a memohon seorang istri yang sempurna, Allah mengabulkannya, tak lama kemudian sang kakak bersanding dengan seorang gadis yang cantik serta baik akhlaknya.
Kemudian berturut-turut sang Kakak berdo’a memohon kepada Allah akan sebuah rumah yang nyaman, pekerjaan yang layak, dan lain-lain. Dengan itikad supaya bisa lebih ringan dalam mendekatkan diri kepada Allah. Dan Allah selalu mengabulkan semua do’anya itu.
Sementara itu, sang Adik tidak ada perubahan sama sekali, hidupnya tetap sederhana, tinggal di rumah peninggalan orang tuanya yang dulu dia tempati bersama dengan Kakaknya. Namun karena kakaknya sangat sibuk dengan pekerjaannya sehingga tidak dapat mengikuti pengajian, maka sang adik sering kali harus berjalan kaki untuk mengaji kerumah guru mereka.
Suatu saat sang Kakak merenungkan dan membandingkan perjalanan hidupnya dengan perjalanan hidup adiknya. Dia dia teringat bahwa adiknya selalu membaca selembar kertas saat dia berdo’a, menandakan adiknya tidak pernah hafal bacaan untuk berdo’a.
Lalu datanglah ia kepada adiknya untuk menasihati adiknya supaya selalu berdo’a kepada Allah dan berupaya untuk membersihkan hatinya, ” Dik, sesungguh ketidak mampuan kita menghapal quran, hadits dan bacaan doa. bisa jadi karena hati kita kurang bersih.. “ Sang adik Mengangguk, hatinya terenyuh dan merasa sangat bersyukur sekali mempunyai kakak yang begitu menyayanginya, dan dia mengucapkan terima kasih kepada kakaknya atas nasihat itu.
—-
Suatu saat sang adik meninggal dunia, sang kakak merasa sedih karena sampai meninggalnya adiknya itu tidak ada perubahan pada nasibnya sehingga dia merasa yakin kalau adiknya itu meninggal dalam keadaan kotor hatinya sehubungan do’anya tak pernah terkabul.
Sang kakak membereskan rumah peninggalan orang tuanya sesuai dengan amanah adiknya untuk dijadikan sebuah mesjid. Tiba-tiba matanya tertuju pada selembar kertas yang terlipat dalam sajadah yang biasa dipakai oleh adiknya yang berisi tulisan do’a, diantaranya Al-fatehah, Shalawat, do’a untuk guru mereka, do’a selamat dan ada kalimah di akhir do’anya:

“Ya, Allah. tiada sesuatupun yang luput dari pengetahuan Mu,
Ampunilah aku dan kakak ku, kabulkanlah segala do’a kakak ku,
Jadikan Kakakku selalu dalam lindungan dan cinta-Mu,
Bersihkanlah hati ku dan berikanlah kemuliaan hidup untuk kakakku
didunia dan akhirat.,”
Sang Kakak berlinang air mata dan haru biru memenuhi dadanya.Dia telah salah menilai adiknya. Tak dinyana ternyata adiknya tak pernah sekalipun berdo’a untuk memenuhi nafsu duniawinya.

KISAH LUKMAN AL HAKIM DAN TELATAH MANUSIA=

Dalam sebuah riwayat diceritakan, pada suatu hari Luqman Hakim telah masuk ke dalam pasar dengan menaiki seekor himar, manakala anaknya mengikut dari belakang.
Melihat tingkah laku Luqman itu, setengah orang pun berkata, ‘Lihat itu orang tua yang tidak bertimbang rasa, sedangkan anaknya dibiarkan berjalan kaki.”
Setelah mendengarkan desas-desus dari orang ramai maka Luqman pun turun dari himarnya itu lalu diletakkan anaknya di atas himar itu.
Melihat yang demikian, maka orang di pasar itu berkata pula, “Lihat orang tuanya berjalan kaki sedangkan anaknya enak enakan menaiki himar itu, sungguh kurang ajar anak itu.”
Sebaik saja mendengar kata-kata itu, Luqman pun terus naik ke atas belakang himar itu bersama-sama dengan anaknya.
Kemudian orang ramai pula berkata lagi, “Lihat itu dua orang menaiki seekor himar, adalah sungguh menyiksa himar itu.”
Oleh karena tidak suka mendengar perkataan orang, maka Luqman dan anaknya turun dari himar itu, kemudian terdengar lagi suara orang berkata, “Dua orang berjalan kaki, sedangkan himar itu tidak dikenderai.”
Dalam perjalanan mereka kedua beranak itu pulang ke rumah, Luqman Hakim telah menasehati anaknya tentang sikap manusia dan telatah mereka, katanya, “Sesungguhnya tiada terlepas seseorang itu dari percakapan manusia.
Maka orang yang berakal tiadalah dia mengambil pertimbangan melainkan kepada Allah S.W.T saja.
Barang siapa mengenal kebenaran, itulah yang menjadi pertimbangannya dalam setiap mengambil tindakan.”
Kemudian Luqman Hakim berpesan kepada anaknya, katanya, “Wahai anakku, tuntutlah rezeki yang halal supaya kamu tidak menjadi fakir.
Sesungguhnya tiadalah orang fakir itu melainkan tertimpa kepadanya tiga perkara, yaitu tipis keyakinannya (iman) tentang agamanya, lemah akalnya (mudah tertipu dan diperdayai orang) dan hilang kemuliaan hatinya (kepribadiannya), dan lebih celaka lagi daripada tiga perkara itu ialah orang-orang yang suka merendah-rendahkan dan meringan-ringankannya.”

Kisah Wang Zipping, Legenda Grandmaster Wushu Muslim Cina (1881-1973)

Kisah Wang Zipping, Legenda Grandmaster Wushu Muslim Cina (1881-1973)


Seratus delapan puluh kilometer dari utara Kota Terlarang (Beijing saat ini), terletak Changzhou, tempat tinggal suku Hui. Hui adalah suku Muslim di Cina. Namun, selain Islam, ada hal yang menjadi kecintaan anggota suku, yakni tradisi seni bela diri.

Sebelum penemuan senjata, Wushu merupakan alat utama pertempuran dan pertahanan diri di Cina. Para pemimpon Hui selalu mendorong anggotanya mempelajari Wushu sebagai 'kebiasaan suci' demi memperkuat disiplin dan keberanian untuk memperjuangkan sekaligus bertahan di tanah mereka.

Saat itu masjid-masjid, bagi suku Hui, bukan hanya tempat untuk beribadah, tapi juga medan latihan bagi Grandmaster untuk melatih dasar-dasar Wushu kepada murid-murid antusias.

Seperti banyak Hui yang lain, Wang Ziping lahir di tengah keluarga miskin. Ayahnya bekerja sebagai petinju bayaran. Saat masih bocah, Ziping menunjukkan keinginan kuat belajar Wushu. Bela diri ini adalah identitas Hui. Tidak ada Hui--yang saat itu hanya senilai upah garam--akan berani menjalani hidup tanpa "Latihan Delapanbelas Pukulan Pertempuran" dan "Tinju Diagram Delapan" melekat pada tubuh dan pikiran.

Selain Wushu, Hui juga mendalami ajaran Islam. Dengan demikian kehidupan Hui adalah campuran antara buruh miskin, latihan keras dan spiritual mendalam. Kemampuan luar biasa mereka dalam Wushu bukan sesuatu yang datang sekejap mata.

Begitu pula yang dialami Ziping. Di tengah pelajaran mengaji Al Qur'an, Ziping juga harus mengangkat batu berat untuk membangun stamina, kekuatan dan galian parit yang kian lama kiat luas begitu kemampuannya melompat meningkat. Keseimbangan yang baik diasah dengan cara berbahaya.

Zipping ditanam dalam tanah. Saat itu pula Zipping membaca lantunan zikir. Kekuatan dan keseimbangannya pun bertambah berlipat ganda. Konsentrasi yang biasa dilakukan saat shalat sebagai tuntutan dalam Islam menjadi tulang punggung sesolid batu bagi gerakan mengalir dalam Wushu.

Iklim di Changzou cukup sejuk ketika musim panas, namun dingin saat musim salju. Dalam bulan-bulan musim dingin salju jarang turun sehingga memungkina latihan tetap digelar. Zipping berlatih dengan seluruh elemen untuk membuat tangguh tubuhnya. Begitu ia menginjak usia 14 tahun, ia sudah bisa melompat lebih dari 3 meter dari posisi berdiri.

Sayang bocah dengan tubuh setegap pria dewasa dan kualitas petarung itu tak memiliki guru. Ayahnya yang keras kepala menolak memasukkan Zipping ke sekolah Wushu. Setengah putus asa mencari guru dan teman, ia jatuh ke dalam komunitas rahasia yang menyebut diri mereka "Jurus Kebenaran dan Keharmonian".

Akhirnya Wang Zipping memutuskan pergi dan mengembara ke selatan Jinan, di mana ia menjadi musafir yang tinggal di sebuah Masjid Besar. Dalam ruang utama masjid itulah, Zipping bertemu pria seperti dirinya, seorang petinju. Ia bernama Yang Hongxiu, Grandmaster Wushu yang akhirnya menjadi gurunya.

Dan Zipping pun dengan serius mulai mempelajari gerakan burung dan mamalia, seperti elang menukik menyambar mangsa, gerakan kelinci melintasi padang rumput, hingga lompatan jitu anjing menghindar dari bahaya. Ia menyerap semua karakter gerakan itu dan menciptakan gayanya sendiri. Stamina dan refleksnya yang kian berkembang, membuat Zipping tak hanya kuat tetapi juga cepat--sebuah kombinasi mematikan dalam Wushu.

Seorang dianggap Grandmaster ketika ia mampu menggunakan alat apa pun sebagai senjata. Pengembangan kemampuan ini adalah seni sekaligus kebutuhan dalam Wushu. Zipping, menjadi luar biasa fasih dengan semua senjata utama.

Dia sangat mahir terutama dalam melakukan Qinna, yakni teknik sergapan yang dapat mengunci sendi dan otot-otot lawan dalam persiapan melakukan serangan dahsyat; Shuaijiao. Nama yang terakhir itu adalah gaya bertarung tangan kosong yang menggabungkan prinsip Tai Chi, Hard Qigong dan Teknik Meringankan Tubuh.

Ia mendapat pengakuan sebagai seniman bela diri yang utuh. Pada saat bersamaan ia juga pakar dalam trauma tulang. Ia mengombinasikan pengetahuan mendalam dalam Qinna dengan ketrampilang mengatur tulang. Akhirnya ia menemukan sistem penyembuhan untuk cedera Wushu dan olahraga di utara Cina.

Legenda Klasik

Banyak kisah, ada yang asli dan juga sekedar mitos, yang telah disematkan pada sosoknya. Namun yang selalu diulang adalah kisah satu ini.

Selama melakukan praktek pengobatan di Jiaozhou, Jerman ditugaskan untuk membangun rel kereta api dari kawasan itu menuju Jinan. Proyek mercusuar itu adalah harga mahal yang harus dibayar setelah Ratu Ci'xi gagal dalam pemberontakan tinju. Reldibuat dengan yang tujuan memperluas dan mengkokohkan kontrol Eropa atas daratan Cina.

Reputasi Zipping bukannya tak diketahui oleh Jerman. Lebih cerdas dan berani dari pada koleganya, para Jerman berupaya mempermainkannya. Seorang petinggi militer Jerman bersiasat dengan menempatkan penggilingan batu besar di depan stasiun rel kereta api dan menantang siapa pun untuk mengangkatnya.

Zipping yang tidak pernah bisa tahan dengan penghinaan terhadap orang Cina, secara alami langsung gusar. Seperti yang diharapkan Jerman, Zipping masuk perangkap.

"Bagaimana kalau saya bisa mengangkatnya," tanya Zipping.

"Maka gilingan itu menjadi milikmu," para Jerman menjawab dengan tampang mengolok-olok.

"Bila saya gagal?"

"Maka kamu harus membayar,"

Zipping denga mudah mengangkan gilingan batu itu, meninggalkan para Jerman tercengang-cengang. Seorang warga Amerika yang bekerja sebagai guru fisika di tempat itu, menyaksikan aksi Zipping. Ia pun menantang duel Zipping.

Saat berjabat tangan mengawali pertandingan, tiba-tiba si Amerika dengan kuat memegang tangan Zipping dan berupaya membantingnya ke tanah. Zipping secepat kilat menyapukan kaki ke bagian bawah tubuh lawannya dan membuatnya ambruk.

Karena reputasinya, Zipping ditunjuk sebagai kepala Divisi Shaolin di Institut Pusat Seni Bela Diri. Ia juga pernah menjabat wakil presiden Asosiasi Whusu Cina, organisasi Wushu tertinggi di CIna.

Ia memegang banyak gelar dan tanggung jawab, termasuk konsultan sejumlah rumah sakit besar di penjuru Cina. Karirnya sebagai pakar bela diri juga kian menajam setelah ia melakoni banyak duel dengan orang asing. Ia selalu ingin membuktikan bahwa Cina bukan ras inferior.

Meski dalam usia senja, Zipping tak pernah kehilangan kekuatan dan kecepatannya. Pada 1960 ketika ia menjadi pelatih dan direktur grup pelajar Wushu yang menyertai perdana menteri saat itu, Zhou Enlai, melawat ke Burma, ia diminta mendemonstrasikan kemampuannya. Di depan tuan rumah ia menampilkan jurus dengan senjata luar biasa berat, Pedang Naga Hitam, dengan teknik tinggi, kemampuan dan semangat muda, tak satupun orang berpikir ia telah berkepala delapan.

Read more: http://lintas.bataraemas.com/2011/02/kisah-wang-zipping-legenda-grandmaster.html#ixzz1djfLRVjj

Selasa, 01 November 2011

10 Peristiwa yang mengusik Rasullullah saat Isra Mi'raj



sambungannya,banyak hadis Menerangkan,dalam perjalanan mi'roj Nabi Muhammad Saw,mendengar da melihat secara langsung beberapa peristiwa yg dapat Dijadikan pelajaran Berharga bagi umatnya,nah berikut peristiwa-peristiwa nya,


1.Nabi Bertemu Dengan sekelompok manusia yg menanam dan menuai hasilnya pada saat itu juga,jibril menerangkan ,begitulah keadaan orang -orang yg semasa hidupnya di dunia dan beramal baik,

2.nabi mencium bau harum,jibril menerangkan bahwa bau itu milik Masyitoh yg teguh imannya,

nah ini yg lebih seram,,,,,,


3.Nabi melihat Orang yg menghempaskan Kepalanya ke batu,jibril menerangkan ,bahwa begitulah keadaan orang yg semasa hidupnya merasa berat melakukan sholat

4.Nabi melihat Orang hanya memakai Celana Dalam,memakan buah duri,dan menelan api neraka jahanam serta batunya,jibril menerangkan bahwa,begitulah keadaan orang yg semasa hidupnya Tidak mau menunaikan zakat


5.Nabi melihat orang memakan daging mentah dan busuk,sedangkan daging yg bagus dan lezat ada disisinya,Jibril menerangkan Begitulah orang yg semsasa hidupnya,suka berzina padahal telah memiliki istri yg sah

6.Nabi melihat Wanita-wanita Yg buah dadanya tergantung gantung sambil menggeram kesakitan,jibril menerangkan bahwa begitulah,keadaan wanita yg masa hidupnya Menyusui anak hasil hubungan gelapnya dengan orang lain,tanpa diketahui oleh suaminya yg sah


7.Nabi melihat orang berenang di sungai darah,serta dilempari dengan batu,jibril menerangkan,bahwa begitulah orang yg semasa hidupnya memakan riba,atau rentenir,

8.Nabi Melihar orang yg berbibir seperti unta,dan disuapi oleh bara api,Jibril menerangkan bahwa semasa hidupnya Memakan harta anak yatim dengan jalan tidak sah,


9.Nabil,melihat orang menggunting lidahnya sendiri dengan gunting besi,bahwa itulah yg semasa hidupnya,pandai berpidato untuk berbuat baik,namun dia sendiri juga tidak baik,

10.Nah ini yg terakhir,Nabi melihat orang berkuku tembaga,merobek muka dan dadanya,Bahwa semasa hidupnya,suka mengumpat,membeberkan aib ,

5 Makanan Yang Disukai Rasullullahb S.A.W




assalamualaikum.hmmm,bulan haji,bulan penuh nikmat,kali ini saya akan menulis posting tentang agama islam,khususnya 5 makanan yg disukai oleh Rosulullah SAW,dan saya juga akan menambahkan 1 makanan yg tidak disukai oleh rosulullah Saw,5 makanan ini selalu dimakan oleh rosulullah Saw,pada saat bertamu maupun dirumah,untuk mengetahui 5 makanan,mari saya tunjukkan


1.ROTI
2.CUKA
3.LABU
4.KURMA
5.SUSU BIRI-BIRI (DOMBA)

hanya kurma saja yg saya bisa jelaskan mengapa kurma selalu dimakan,mungkin enak,ya..
nah ada khasiatnya yg terkandung dalam hadits,seperti dibawah ini

1.kurma madinah mencegah keracunan

Rosulullah SAW Bersabda :siapa memakan 7 buah kurma yg tumbuh dimadinah,pagi-pagi,maka dia tidak akan celaka oleh racun ,sampai petang,

2.Kurma madinah mengandung obat

Rosulullah SAW bersabda :sesungguhnya kurma dari jenisa yg baik yg tumbuh di dataran tinggi madinah,mengandung obat

bukannya kurma lain tidak berkhasiat,tidak tapi semua kurma ada khasiatnya kok untuk kesehatan,

nah cukup pembahasan kali ini,wasallam

Nama-Nama Negara Dengan Mayoritas agama Islam




Ayo!baca 39 negara yg penduduknya mayoritas agama islam,yg ada diseluruh dunia,dengan pengaruh agama islam,sehingga banyak masyarakat yg memeluk agam islam,bisa lewat budaya,dakwah dll,nah ok,berikut kumpulan negara yg banyak menganut agama islam,check it out,!!


1.SAUDI ARABIA
2.YAMAN
3.BAHRAIN
4.OMAN
5.QATAR
6.UNIT EMIRAT ARAB
7.KUWAIT
8.IRAK
9.IRAN
10.JORDANIA
11.LIBANON
12.SYRIA
13.TURKI
14.PALESTINA
15.AZERBAJIAN
16.TURKMENISTAN
17.UZBEKISTAN
18.TAJIKISTAN
19.KIRGISTAN
20.PAKISTAN
21.AFGHANISTAN
22.BANGLADESH
23.MALADEWA
24.BRUNEI DARUSSALAM
25.INDONESIA
26.MESIR
27.SUDAN
28.LIBYA
29.TUNISIA
30.ALJAZAIR
31.MAROKO
32.MAURITANIA
33.GUINEA
34.GAMBIA
35.SIERRA LEONE
36.NIGER
37.MALAYSIA
38.KOMORO
39.DJIBOUTI


kesimpulan : rupanya penyebaran agama islam terbanyak di benua asia barat dan sekitarnya,dan untuk asia tenggara pengaruh islam bisa muncul,akibat para pedagang arab yg berdagang di asia tenggara,lalu menyebarkan agama islam dengan menikah dengan penduduk pribumi,dan anak dengan istrinya memeluk islam,dan bisa lewat budaya,seperti wali songo menyebarkan agama islam dengan wayang,

nah itu saja info sedikit dari saya,lihat sisi positifnya saja,semoga bisa menambah wawasan anda tentang islam,terim kasih

Alasan Dianjurkan Berdoa Sambl Menadahkan Tangan



assalamualaikum wr wb,hmmm bulan puasa bulan penuh rahmat,dan kemuliaan,hari ini saya akan menerangakan yg terkandung dalam buku hadits yaitu ,alasan mengapa dianjurkan berdoa sambil menadahkan tangan,nah pasti anda belum tahu ya..apa alasannya,ok saya akan kasih tahu,,rosulullah saw pernah bersabda terhadap masalah ini

"Jika kalian berdoa kepada Allah SWT Mohonlah Kepada-NYA dengan bagian dalam telapak tangan kalian,dan janganlah kalian meminta kepada-NYA dengan menadahkan bagian luar telapak tangan kalian ,jangan sekali-kali kalian mengembalikan telapak tangan sebelum diusapkan ke wajah kalian,sesungguhnya Allah Meletakkan Keberkahan kepada kalian "


nah kesimpulannya,jadi kita itu dianjurkan berdoa dengan menadahkan bagian dalam telapak tangan kita,karena pada saat kita berdoa,allah SWT memberi keberkahan kepda kita,dan usai berdoa dianjurkan mengusapkan telapak tangan ke wajah...hmmm akhirnya saya rupanya tahu mengapa banyak orang berdoa dengan dengan menadahkan telapak tangan ,,nah sekian dari saya kesalahan ,dan kekurangan hanya milik saya,dan kelebihan hanya milik Allah SWT wasallamualaikum wr wb..

Manfaat berjabat tangan dengan saudara kita

assalamualaikum wr. wb,salam para sahabat dan pengunjung setia blog,ini,hmmm maaf ya kalau postingan blog ini agak macet karena saya sibuk sehingga ngurus blognya agak dikuangi,namun saya ada kabar gembira buat anda,hmm nah ada manfaat ketika kita berjabat tangan dengan saudara atau pun kawan,nah banyak orang yg belum mengetahui tentang ini,karena manfaatnya diambil dari segi religi,selain untuk menandakan persahabatan,,,nah berikut manfaatnya yg terkandung dalam hadits Rasulullah SAW

BERJABAT TANGAN DAPAT MERONTOKKAN DOSA

nah keterangan itu diperkuat dengan hadits rasulullah SAW,

Muhammad Raslulullah SAW bersabda : dua orang islam yg bertemu kemudian Mereka Berjabat tangan ,maka dosa Ke dua orang tersebut diampuni sebelum keduanya berpisah

kesimpulan jadi itulah manfaat didalam berjabat tangan ,dan berjabat tangan itu menandakan persahabatan yg baik,wassalam

assalamualakum,nah ada info terbaru dari saya mengenai tentang bacaan istighfar (astaghfirullahaladzim) nah itulah yg saya akan jelaskan kali ini ,rupanya ada beberapa manfaat yg saya dapatkan ketika saya membaca buku kumpulan hadits ,nah semoga dengan artikel ini,dimanfaatkan dapat membantu anda,,nah berikut manfaatnya atau khasiatnya setelah kita membaca

1.obat segala dosa
nah jika kita melakukan dosa kecil atau besar,sengaja atau tidak sengaja ,maka sesalilah perbuatan dosa kita dengan membaca istighfar,insyaallah kita akan lebih baik dalam menjalani hidup didunia ini,

2.dapat memecahkan masalah
nah untuk memperkuat keyakinan tentang manfaat ini,anda bisa baca hadits nya di bawah ini :

abdulloh nin abbas ra menuturkan ,Rasulullah SAW bersabda : "barangsiapa membiasakan ucapan istighfar ,maka allah akan menjadikan setiap apa yg diangan-angankan itu jalan keluar,& setiap kesulitan yg akan dihadapinya diberikan jalan keluarnya & allah akan memberikan rezekinya dari arah yg tiada ia ketahui ( hadits empat ahli hadits ,kecuali tirmidzi ,hadits ini disahkan oleh Hakim )

KET : nah maksud hadits disini ,bukannya kita setelah membaca lalu dapat terselesaikan ,tidak,tetapi ,kita harus berusaha...nah jika kita membaca istighfar lalu kita berusaha semampu kita,insya allah ,Allah akan memberikan Kelancaran dalam berusaha menyelesaikan masalah

3.dapat memperbaiki Amal seseorang
insya allah ,kalau kita banyak,dosa lalu kita memohon ampun kepada Allah SWT ,maka insya allah Amal buruk kita akan berkuranga,amiin

4.Memberikan kebahagiaan
baik kebahagiaan dunia maupun akherat,amiin

nah itulah 4 khasiat dalam membaca istighfar,nah selamat pagi,selamat melakukan aktivitas,wasalamualakium..

Manfaat membaca basmallah



assalamualaikum,bismillahi rrahmanirrahim ,salam para pengunjung,maaf ya seminggu ini saya,tidak bisa menulis artikel tips,karena terganggu Dengan UTS,di smk,nah,kali ini saya akan coba ulik-ulik,dari pelajaran,di pengajian,dsb,tentang Membaca bismillah ,Kenapa kita harus membaca bismillah jika ingin melakukan sesuatu ??apa manfaatnya ??nah kali ini saya juga akan menerangkan tentang Manfaat membaca bismillah,bah berikut Manfaatnya,buat anda


1.Mendatangkan Berkah
pastinya yah,jika kita sedang makan,lalu tidak membaca bismillah,maka akan sia-sia makannya

2.Mencegah Setan Masuk rumah

ket : apabila Seseorang akan memasuki rumah ( baik sendiri atau orang lain ) hendaklah membaca Basmalah,agar setan tidak turut serta,Sebab setan tidak akan mampu masuk ke dalam suatu rumah yg telah dibacakan Basmalah,Nah,jika setan tidak ikut masuk ke rumah,kita,maka insyaallah Kita dan orang-orang tidak diganggu setan,


3.Mendengar Bacaan Bismillah,Setan memuntahkan Perutnya

4.Dianjurkan Berobat dengan mengucapkan basmalah,


nah itulah 4 manfaat dalam membaca basmalah,dan saya pun mengakui,jika ingin melakukan sesuatu saya kadang lupa membaca basmalah,nah,jika kita sedang makan maka lupa membaca basmalah, ?? tenang,
rasulullah Saw telah mengajurkan bahwa jika kita lupa maka ucapkanlah Bismillahi 'alaa awwalihi wa akhirihi,nah sudah dulu ya artikel ini,semoga yg membacanya juga mendapat berkah ,amiin..wassalamualaikum

Nama-nama neraka







sebelumnya,sudah dijelaskan,tentang 8 pintu surga,serta penghuninya,kini,saya akan memberi tahu,tentang Nama-nama neraka,serta calon penghuninya,neraka itu penuh siksaan,dan,,itulah tempat-tempat para Orang kafir dan lainnya,sebelum saya memberi tahu,saya pun berdoa,agar kita ,bukan salah satu Penghuni neraka dan semoga,kita tidak masuk neraka,amiiin,nah berikut nama-namanya

1.Neraka Jahanam,calon Penghuninya :
-Orang-orang munafik
-orang Kafir
-Orang durhaka
-Orang yg mengikuti ajaran setan
-Orang yg menghadap tuhan,dalam keadaan berdosa
-orang yg enggan mengeluarkan Zakat

2.Neraka Jahiim,calon penghuninya :
-Orang yg mendustakan ayat ALLAH SWT
-pendurhaka
-Orang yg berusaha menentang Ayat ALLAH SWT

3.neraka Hawiyah,calon penghuninya : orang yg lebih banyak dosanya dibanding kebaikannya

4.Neraka Wail,calon Penghuninya : orang yg menerima timbangan dari orang lain meminta dipenuhi,namun menimbang untuk orang lain,mereka mengurangi

5.Neraka Sair ,calon penghuninya :
-Orang yg memakan harta anak yatim
-orang yg tidak mengikuti petunjuk ALLAH SWT
-orang kafir
-Orang yg terpedaya oleh setan
-Orang yg menyimpang dari perintah ALLAH SWT
-orang yg tidak beriman kepada ALLAH SWT,dan Rasul-NYA

6.neraka Ladho ,calon penghuninya : orang yg berpaling dari agama,dan menimbun kekayaan tanpa Mengeluarkan zakat

7.Neraka Saqor ,calon penghuninya : orang yg semasa hidupnya ,tidak pernah sholat,tidak pernah memberi makan orang miskin,suka membicarakan kebathilan,dan mendustakan Hari pembalasan

8.Neraka huthomah,calonnya :
orang yg suka mengumpat,mencela,dan berprasangka buruk,

Senin, 31 Oktober 2011

Nama-nama surga



Inilah nama-nama surga antara lain:
1.Surga Firdaus,diciptakan oleh allah SWT,dari emas,penghuninya ;
a. orang yg memelihara sholat dan senantiasa khusyuk,

b. orang yg meninggalkan pekerjaan yg sia-sia

c.orang yg membayar zakat

d.orang yg menjaga kemaluannya,kecuali terhadap istrinya,Dan,

e.orang yg memlihara amanta dan menepati janji


2.Surga Adn,Diciptakan dari intan putih,
penghuninya

a. orang mengerjakan kebaikan karena Allah ta'ala
b. orang yg benar-benar,beriman dan beramal sholeh
c. orang yg banyak berbuat baik
d. orang yg sabar dan senantiasa menginfakkan hartanya,

3.Surga Na'im,diciptakan dari perak putih,penghuninya :

a. orang yg beriman dan beramal sholeh
b. orang yg bertaqwa

4.Surga Ma'wa,diciptakan dari Zamrut hijau,Penghuninya :

a. orang yg bertaqwa Kepada allah Swt,
b. orang yg benar-benar beriman dan beramal sholeh
c. orang yg takut dengan kebesaran Allah Swt,dan menjaga hawa Nafsu buruk,


5.Surga Darussalam,diciptakan dari yakut Merah,calonnya :

a. orang yg kuat iman dan islam
b. orang yg mengamalkan ayat-ayat al quran,dalam kehidupn sehari-hari

6.Surga Darul Muqomah,diciptakan dari permata Putih,calonnya :orang yg kebaikannya lebih banyak dari pada Kejahatannya

7.Surga Al Maqoomul Amiin,diciptakan dari emas,calonnya orang yg benar-benar bertaqwa kepada Allah Swt,

dan yg terakhir adalah
8.Surga khuldi.diciptakan dari marjan merah dan kuning,calonnya ;orang yg menaati perintahNya,dan menjauhi larangannya

nah jarak tingkatan surga yg satu dengan lainnya terdiri dari seratus tingkat,Dan jarak antara satu dengan yg lainnya,seperti antara langit dan bumi,Sekian